fkh | Monday, 04 November 2019 | 17:23 WIB  


Surabaya, fkh.uwks – Sebanyak 61 dokter hewan baru lulusan Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) dilantik dan disumpah di kampus setempat Rabu (30/10/2019). Bertempat di Bangsal Pancasila, ke 61 Dokter Hewan yang baru lulus tersebut disumpah oleh Dekan FKH UWKS Prof. Dr. drh. Rochiman Sasmita, M.S., M.M., didampingi  Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. drh. Rondius Solfaine, M.P., AP.Vet., Wakil Dekan Bidang Administrasi  Umum dan Kerjasama drh. Era Hari Mudji, M.Vet., dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaam drh. Desty Apritya, M.Vet. Sedang sebagai saksi Ketua PB PDHI drh. Muhammad Munawaroh,, MM.

Pada acara tersebut  drh. Muhammad Munawaroh  juga berkesempatan  melantik para Dokter Hewan baru.

Dalam sambutannya Dekan FKH UWKS Prof. Dr. Rochiman Sasmita mengharapkan agar para dokter hewan baru mampu menerapkan  ilmu yang diperoleh selama belajar di kampus, terus menambah ilmu agar bisa menjadi  dokter hewan yang kompeten dalam  mengabdi kepada masyarakat   untuk kemajuan bangsa dan negara.

Untuk meningkatkan kualitas lulusan,  para mahasiswa FKH UWKS harus menguasai bahasa asing utamanya bahasa Inggris sebagai bahasa internasional. “Karena di Fakultas Kedokteran Hewan UWKS pada proses pembelajarannya tidak hanya diajar oleh Dosen FKH sendiri tapi juga diajar oleh Dosen    tamu dari luar negeri,”  tambahnya.  

Pada kesempatan itu pula, Prof. Rochiman  memberikan apresiasi   kepada orang tua dokter hewan yang hadir dan ikut menyaksikan pelantikan putra-putrinya menjadi dokter hewan baru.  Prof. Rochiman juga menyampaikan terimakasih atas kepercayaan orang tua mengirimkan putra-putrinya untuk menimba ilmu di FKH UWKS.

Dengan dilantiknya 61 orang dokter hewan baru, kini FKH UWKS telah meluluskan sekitar 300 dokter hewan, sejak berdiri.

Hadir pada kesemptan tersebut, Pembina Yayasan Wijaya Kusuma Prof. dr. Soedarso Joyonegoro, Wakil Rektor Bidang Akademik Ir.H. Soepriyono, MT.,  Wakil Rektor  Bidang Kerjasama Ir. Hj. Endang Noerhartati., MP. ($!$)